Pengaruh Kepemimpinan Stimulus dan Iklim Organisasi terhadap Disiplin Kerja Aparatur Pemerintah Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v6i5.2115Abstract
Sumber daya manusia di instansi pemerintahan perluLdikelola secara profesionallagar tercipta keseimbangan dan bisa berkembang dengan positif. Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang menjadi alat pada birokrasi pemerintahan diminta guna bisa membawa amanah yang diberi padanya yakni menjadi “Abdi Negara” dan “Abdi Masyarakat”. Keidisplinan ialah kunci penting dari berlangsungnya sistem serta manajemen pemerintahan yang baik. Terdapat fenomena mengenai ketidakdisiplinan kerja aparatur pemerintah yang terjadi di BUS Daerah Prov, Jawa Barat. Hal ini diduga disebabkan oleh peran pimpinan yang kurang optimal dalam memotivasi, mengarahkan, dan mengawasi kerja pegawai, serta adanya iklim organisasi yang kurang kondusif. Studi ini tujuannya guna menguji serta analisis dampak kepemimpinan stimulus dan iklim organisasi pada disiplin kerja. Metode penelitian menggunakan kuantitatif asosiatif, Teknik pengumpulan data menggunakan data primer yangBdiperoleh darikpenyebaran kuesioner. Sampel penelitian terdapat 80 responden, metode pengambilan sampel meamkai simple random sampling. Hasil penelitianmenunjukkan kepemimpinan dan iklim organisasi berdampak signifikan pada disiplin kerja baik secara parsial atau simultan. Adapun disiplin kerja pegawai dapat ditentukan oleh adanya stimulus dari pimpinan serta iklim kerja sebesar 53,1%.