Evaluasi Kepuasan Siswa terhadap Lingkungan Sekolah di Masa Pasca Covid-19

Authors

  • Friskila Anggeliani Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga, Indonesia
  • Agus Sugiarto Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga, Indonesia
  • Dwi Iga Luhsasi Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v7i2.3318

Abstract

Pasca pandemic covid-19 sekolah membutuhkan penyesuaian yang dulunya terbiasa belajar di rumah kemudian siswa datang ke sekolah.  Pelaksanaan pembelajaran secara luring di sekolah menjadi tantangan bagi pihak sekolah dalam menyiapkan lingkungan pembelajaran yang kondusif bagi para siswa. Rumusan masalah penelitian ini adalah Bagaimana kepuasan siswa terhadap lingkungan Sekolah Pasca Covid-19.  Tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui tingkat Kepuasan siswa terhadap lingkungan sekolah Pasca Covid-19 di SMA Negeri 2 Salatiga. Metode penelitian yang di gunakan adalah deskriptif dengan teknik survei dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Informan dalam penelitian ini adalah siswa kelas 10, 11, dan 12 SMA Negeri 2 Salatiga, dengan sampel sebanyak 12 orang. Yang di mana 12 sampel ini terdiri dari 3 Guru, 3 siswa kelas 10, 3 siswa kelas 11, dan 3 siswa kelas 12. Hasil yang diperoleh: 1. Rata-rata siswamenyatakan puas dengan lingkungan fisik (sarana dan prasarana) karena fasilitas yang di sediakan oleh sekolah setelah pasca covid-19 sudah memadai sehingga siswadapat menikmati fasilitas yang ada, 2. Pada lingkungan Non-fisik interaksi pasca covid-19 antara guru dan siswa dan sesama siswa di kategorikan sangat memuaskan, dengan tidak adanya batasan atau jaga jarak antara guru dan siswa sehingga dapat memudahkan siswa untuk lebih leluasa dalam berdiskusi dan bertanya-jawab dengan guru. Peneliti menyimpulkan bahwa terkait kepuasan siswa mengenai lingkungan sekolah di masa covid-19 di nyatakan memuasakan, baik itu di lihat dari lingkungan fisik maupun lingkungan non-fisik.

Published

2024-02-01

How to Cite

Anggeliani, F., Sugiarto, A., & Luhsasi, D. I. . (2024). Evaluasi Kepuasan Siswa terhadap Lingkungan Sekolah di Masa Pasca Covid-19. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 7(2), 1478-1488. https://doi.org/10.54371/jiip.v7i2.3318