Transformasi Pemerintahan Digital: Tantangan dalam Perkembangan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Indonesia

Authors

  • Bagas Dwi Kencono Universitas Indonesia
  • Honi Hari Putri Universitas Indonesia
  • Tyas Wida Handoko Universitas Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v7i2.3519

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perkembangan implementasi SPBE di Indonesia yang berfokus dalam Indonesia yang berfokus dalam mengidentifikasi faktor-faktor yang menghambat implementasi SPBE dan memberikan rekomendasi terkait transformasi digital guna meningkatkan penerapan SPBE di Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa studi literatur. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif ideal type contrast context. Hasil analisis menunjukan beberapa faktor penghambat dan tantangan dalam implementasi SPBE di Indonesia, yaitu permasalahan mengenai kurangnya ketersediaan infrastruktur TIK, permasalahan mengenai pengaruh signifikan suatu kepemimpinan, serta permasalahan mengenai budaya dan lingkungan kerja. Berdasarkan permasalahan tersebut terdapat beberapa rekomendasi kebijakan yang dapat pemerintah pertimbangkan, yakni (1) pemerintah patut memperluas aksesibilitas  dan meningkatkan  infrastruktur digital di Indonesia sebagai landasan pemerataan SPBE di Indonesia, (2) pemerintah pusat patut memberikan pendampingan dan pelatihan kepada setiap pemerintah daerah dan aparatur sipil negara (ASN) mengenai cara menggunakan dan memanfaatkan SPBE dalam sistem pemerintahan untuk memberikan pelayanan publik yang optimal, (3) pemerintah patut mendukung dan memprioritaskan integrasi Pusat Data Nasional yang akan menghimpun seluruh data daerah, kementerian, dan lembaga secara nasional dalam satu Big Data.

Published

2024-02-01

How to Cite

Kencono, B. D., Putri, H. H. ., & Handoko, T. W. (2024). Transformasi Pemerintahan Digital: Tantangan dalam Perkembangan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Indonesia. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 7(2), 1498-1506. https://doi.org/10.54371/jiip.v7i2.3519