Pengaruh Partisipasi Masyarakat terhadap Efektivitas Program Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika di Kelurahan Telaga Bertong Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat

Authors

  • Henny Sasmitha Universitas Teknologi Sumbawa, Indonesia
  • Umar Umar Universitas Teknologi Sumbawa, Indonesia
  • Ahmad Yamin Universitas Teknologi Sumbawa, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v7i2.3856

Abstract

Narkotika telah menjadi ancaman serius bagi negara Indonesia. Masalah penyalahgunaan narkoba telah menyebar di seluruh Indonesia, mulai dari tingkat rumah tangga, rukun tetangga (RT), rukun warga (RW), hingga tingkat kelurahan/desa. Program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) menekankan pentingnya peran aktif pemerintah dan masyarakat dalam upaya mengurangi penyalahgunaan narkotika. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh partisipasi masyarakat terhadap efektivitas program P4GN di Kelurahan Telaga Bertong Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat. Metode penelitian menggunakan mixed method model desain Sequential Explanatory (Sugiyono, 2018). Bardasarkan interpretasi uji statistik ditemukan nilai korelasi atau hubungan (R) sebesar 69,1%. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis diketahui bahwa t hitung > t tabel (7,809 > 1,664) atau signifikan (Sig) sebesar 0,000 lebih kecil dari < 0,05 sehingga diartikan Ha diterima. Akhirnya, disimpulkan bahwa partisipasi masyarakat berpengaruh signifikan terhadap efektivitas program pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika di Kelurahan Telaga Bertong Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat.

Published

2024-02-07

How to Cite

Sasmitha, H. ., Umar, U., & Yamin, A. . (2024). Pengaruh Partisipasi Masyarakat terhadap Efektivitas Program Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika di Kelurahan Telaga Bertong Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 7(2), 1987-1992. https://doi.org/10.54371/jiip.v7i2.3856