Kritik Sosial dalam Novel Si Anak Savana Karya Tere Liye
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v7i5.4391Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan masalah-masalah sosial dan menemukan pihak yang menjadi sasaran dari kritik sosial dalam novel Si Anak Savana karya Tere Liye. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel Si Anak Savana karya Tere Liye dengan jumlah 380 halaman yang diterbitkan oleh PT Sabak Grip Nusantara pada Januari 2022. Data penelitian ini berupa satuan bahasa yaitu kata, frasa, kalimat, wacana dan kutipan serta tindakan tokoh terkait kritik sosial. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik telaah dokumen, studi kepustakaan dan catat. Hasil penelitian menunjukkan adanya kritik sosial terkait masalah (1) disorganisasi keluarga (2) moral, (3) lingkungan hidup, (4) birokrasi, (5) pendidikan, dan (6) agama. Pihak yang menjadi sasaran kritik sosial dalam novel Si Anak Savana yaitu (1) individu, (2) masyarakat, (3) pejabat pemerintahan, (4) orang tua, dan (5) pekerja.