Systematic Literature Review: Penerapan Model Pembelajaran Think Talk Write terhadap Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Sekolah Dasar
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v7i6.4482Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan terkait penerapan model Think Talk Write terhadap pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar, yakni dengan melihat Ketercapaian Pembelajaran Bahasa Indonesia dan ketercapaian hasil pembelajaran Bahasa Indonesia. Maetode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Systematic Literature Review. Berdasarkan hasil dari strategi pencarian artikel ditemukan sebanyak 163 artikel dari tahun 2019-2024, kemudian dilakukan seleksi secara bertahap dan sistematis menjadi 13 artikel yang relevan dengan fokus bahasan penelitian ini yaitu model pembelajaran Think Talk Write pada pembelajaran Bahasa Indonesia Sekolah Dasar. Hasil temuan menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan dari penerapan model pembelajaran Think Talk Write pada pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar, hal ini dibuktikan dari 13 artikel yang diteliti dapat menjawab pertanyaan penelitian yaitu terkait 1) Bagaimana Penerapan Model Think Talk Write dapat meningkatkan keterampilan Bahasa Indonesia siswa sekolah dasar? 2) Bagaimana Penerapan Model Think Talk Write dapat berpengaruh terhadap hasil belajar Bahasa Indonesia siswa sekolah dasar?. Hasil temuan menunjukkan adanya peningkatan pada keteramapilan Bahasa Indonesia setelah diimplementasikan model pembelajaran Think Talk Write yaitu keterampilan menulis, keterampilan membaca dan berbicara. Kemudian terdapat peningkatan pada hasil belajar siswa setelah diterapkan model pembelajaran Think Talk Write pada pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar.