Pengaruh Penempatan Kerja, Karakteristik Individu dan Pengembangan Karir terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Citra Sedayuh Denpasar
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v7i5.4493Abstract
Peningkatan kinerja karyawan bukanlah hal yang mudah dilakukan, adanya beberapa faktor penghambat pada peningkatan karyawan seperti halnya penempatan kerja karyawan, karakteristik individu dan pengembangan karir. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori atribusi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penempatan kerja, karakteristik individu dan pengembangan karir terhadap kinerja karyawan pada PT. Citra Sedayuh Denpasar. Populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu karyawan PT. Citra Sedayuh Denpasar dengan jumlah 39 karyawan. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, kuisioner. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penempatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Citra Sedayuh Denpasar, karakteristik individu berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Citra Sedayuh Denpasar dan pengembangan karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Citra Sedayuh Denpasar.