Peran Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam dalam Menghadapi Tantangan SDM di Society 5.0
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v8i1.6635Abstract
Pentingnya keterampilan abad 21 dalam menghadapi tantangan era Society 5.0, yang merupakan masyarakat berpusat pada manusia yang mengintegrasikan kemajuan teknologi dengan penyelesaian masalah sosial. Dalam konteks ini, pendidikan memainkan peran krusial dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang mampu beradaptasi dengan perubahan cepat dan kompleksitas yang dihadapi di era digital. Salah satu bidang yang juga terpengaruh oleh Society 5.0 adalah pembelajaran matematika dan ilmu pengetahuan alam. Keterampilan seperti berpikir kritis, kreativitas, kolaborasi, dan komunikasi menjadi fondasi yang diperlukan untuk sukses di masyarakat modern. Selain itu, artikel ini menyoroti perlunya inovasi dalam metode pembelajaran dan penggunaan teknologi dalam pendidikan untuk meningkatkan efektivitas proses belajar. Teknis analitis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan desain penelitian literature review. Dengan memanfaatkan teknologi canggih dan pendekatan yang lebih modern, diharapkan pendidik dapat menghasilkan generasi yang siap menghadapi tantangan global dan berkontribusi positif dalam masyarakat 5.0.