Pengaruh Social Media Marketing dan Variasi Produk terhadap Keputusan Pembelian Bos Salad Bengkalis
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v8i1.6779Abstract
Penelitian berikut ditujukan untuk mengetahui adanya Pengaruh Social Media Marketing terhadap Keputusan Pembelian Bos Salad Bengkalis. Dengan adanya penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh social media marketing dan variasi produk berdampak terhadap keputusan pembelian Bos Salad Bengkalis. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode sampling insedental yang menggunakan rumus cochran dengan tingkat kesalahan 10% sehingga didapatkan sampel sebanyak 96 responden. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuisioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Berdasarkan hasil uji path analysis pada pengaruh social media marketing dan variasi produk terhadap keputusan pembelian Bos Salad Bengkalis diperoleh nilai R Square sebesar 0,489 atau 48,9% yang berarti terdapat pengaruh social media marketing dan variasi produk terhadap keputusan pembelian. Artinya penggunaan social media dalam marketing yang diikuti dengan penambahan variasi produk dapat meningkatkan keputusan pembelian konsumen.