Adaptasi Petani dalam Masa Peremajaan Kelapa Sawit di Desa Bukit Gajah Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan

Authors

  • Ayu Sifa Faujiah Universitas Riau, Indonesia
  • Yesi Yesi Universitas Riau, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v8i1.6840

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Desa Bukit Gajah Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses peremajaan kelapa sawit, apa saja kendala yang dihadapi petani selama proses peremajaan dan bagaimana strategi adaptasi petani kelapa sawit dalam menghadapi peremajaan kebun di Desa Bukit Gajah. Penelitian ini menggunakan teori strategi adaptasi dari suharto Pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan teknik purposive sampling. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, dan wawancara. Hasil temuan dalam penelitian ini adalah 1. proses peremajaan kelapa sawit di Desa Bukit Gajah dilakukan secara efesien, 2. kendala yang dihadapi petani selama proses peremajaan karena beberapa petani masih memiliki tanggungan anak sekolah dan juga belum memiliki cukup tabungan selama peremajaan dan 3. strategi adaptasi yang telah dilakukan oleh petani kelapa sawit dalam menghadapi peremajaan kebun yaitu dengan sudah memiliki kebun yang lain sebagai ganti kebunnya yang di remajakan, adanya tabungan, mempunyai pekerjaan dan pendapatan lain.

Published

2025-01-09

How to Cite

Faujiah, A. S. ., & Yesi, Y. (2025). Adaptasi Petani dalam Masa Peremajaan Kelapa Sawit di Desa Bukit Gajah Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(1), 429-434. https://doi.org/10.54371/jiip.v8i1.6840