Pengaruh Media Pembelajaran Digital (Video Animasi) terhadap Hasil Belajar IPAS Siswa Kelas IV Sekolah Dasar
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v8i4.7653Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak penggunaan Media Pembelajaran Digital (Video Animasi) terhadap hasil belajar siswa kelas IV di SDN Sapeken 1 dalam mata pelajaran IPAS. Metode penelitian yang digunakan adalah desain eksperimen dengan pendekatan one-group pretest-posttest, di mana data dikumpulkan melalui pretest dan posttest. Analisis data dilakukan dengan uji-t sampel berpasangan menggunakan SPSS 26.00. Berdasarkan hasil analisis data, temuan penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Media Pembelajaran Digital (Video Animasi) dalam pembelajaran IPAS secara signifikan dapat meningkatkan pemahaman dan hasil belajar siswa jika dibandingkan dengan metode pembelajaran konvensional yang lebih tradisional. Hasil uji-t menunjukkan nilai probabilitas sebesar 0,008, yang lebih kecil dari 0,05, sehingga hipotesis nol (Ho) ditolak. Hal ini mengindikasikan adanya perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa sebelum dan sesudah perlakuan menggunakan Media Pembelajaran Digital (Video Animasi). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa Media Pembelajaran Digital (Video Animasi) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar IPAS pada siswa kelas IV di SDN Sapeken 1.