Pengaruh Model Game-Based Learning Berbatuan Kahoot terhadap Motivasi Belajar dan Hasil Belajar Matematika Siswa

Authors

  • Debi Debi Universitas Muhammadiyah Jakarta, Indonesia
  • Ririn Widiyasari Universitas Muhammadiyah Jakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v8i4.7661

Abstract

Riset ini bermaksud untuk mengetahui pengaruh dari implementasi model pembelajaran game-based learning berbantuan Kahoot terhadap motivasi belajar dan hasil belajar siswa pada pelajaran matematika materi sistem persamaan linear dua variabel di SMP Muhammadiyah Cipanas kelas IX. Riset ini memakai pendekatan kuantitatif dengan metode kuasi eksperimen desain pretest-posttest control grup design, memakai instrument angket (kuesioner) motivasi belajar dan tes (soal) hasil belajar, dengan melibatkan 29 peserta didik kelas IX.A sebagai kelas kontrol yang menggunakan model konvensional dan 29 peserta didik kelas IX.B sebagai kelas eksperimen yang mengimplementasikan model pembelajaran game-based learning. Selanjutnya interpretasi data pada riset ini menggunakan paired simple t-test dan memperlihatkan perbedaan hasil yang signifikan yaitu kenaikan hasil belajar setelah diberikan tindakan (0,000 < 0,05), lalu uji MANOVA menghasilkan (0,000 < 0,05) yang berarti adanya dampak di implementasikannya model pembelajaran game-based learning berbantuakan Kahoot sebagai variabel X terhadap motivasi belajar sebaia variabel X1 dan hasil belajar sebagai variabel X2 matematika siswa.

Published

2025-04-09

How to Cite

Debi, D., & Widiyasari, R. . (2025). Pengaruh Model Game-Based Learning Berbatuan Kahoot terhadap Motivasi Belajar dan Hasil Belajar Matematika Siswa. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(4), 4244-4248. https://doi.org/10.54371/jiip.v8i4.7661