Paradigma Inovasi Pendidikan Berkelanjutan: Analisis Literatur terhadap Konsep Discovery, Invensi, Inovasi dan Modernisasi Era Digital

Authors

  • Kemas Ahmad Fadhluzzakiyy Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang, Indonesia
  • Fajri Ismail Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang, Indonesia
  • Mardiah Astuti Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v8i6.8195

Abstract

Inovasi dalam pendidikan menjadi krusial dalam menghadapi tantangan abad ke-21 yang ditandai oleh kemajuan teknologi dan perubahan sosial yang cepat. Pendidikan harus mampu beradaptasi dengan kebutuhan zaman untuk menghasilkan peserta didik yang kompeten dan siap bersaing secara global. Studi ini bertujuan untuk menganalisis literatur terkait konsep Discovery, invensi, inovasi, dan modernisasi dalam konteks pembelajaran abad ke-21. Metode yang digunakan adalah study literatur dengan pendekatan kualitatif meninjau berbagai sumber dari jurnal nasional. Hasil analisis menunjukkan adanya pola hubungan yang erat antara Discovery sebagai proses menemukan pengetahuan baru, invensi sebagai penciptaan ide atau produk baru, inovasi sebagai penerapan ide tersebut dalam praktik pendidikan, dan modernisasi sebagai upaya pembaruan sistem pendidikan secara menyeluruh. Implementasi model pembelajaran seperti Discovery learning terbukti efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Selain itu, integrasi teknologi dan pendekatan pembelajaran berbasis proyek juga mendukung pengembangan keterampilan abad ke-21. Temuan ini mengindikasikan pentingnya pendekatan inovatif dan berkelanjutan dalam perumusan kebijakan serta pengembangan kurikulum untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

Published

2025-06-09

How to Cite

Fadhluzzakiyy, K. A. ., Ismail, F., & Astuti, M. (2025). Paradigma Inovasi Pendidikan Berkelanjutan: Analisis Literatur terhadap Konsep Discovery, Invensi, Inovasi dan Modernisasi Era Digital. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(6), 6546-6557. https://doi.org/10.54371/jiip.v8i6.8195