Penerapan Metode Pembelajaran Brainstorming untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar siswa pada Mata Pelajaran PKn di SMA Negeri 1 Woja Dompu

Authors

  • M. Yazid SMAN 1 Woja Dompu

Abstract

Latar belakang penelitian ini diantaranya adalah karena (1) Tingkat keaktifan siswa dan penguasaan materi PKn oleh siswa masih tergolong rendah sehingga hasil belajar siswa rendah. Nilai hasil belajar rata-rata kelas X IPS.2 masih dibawah KKM; (2) Pembelajaran PKn di sekolah tersebut masih menggunakan metode pembelajaran konvensional yakni suatu metode pembelajaran yang banyak didominasi oleh guru,sementara siswa duduk secara pasif menerima informasi pengetahuan dan keterampilan. Hal ini diduga merupakan salah satu penyebab terhambatnya keaktifan, kreativitas dan kemandirian siswa sehingga menurunkan hasil belajar PKn siswa; Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Peneliti menggunakan empat metode pengumpulan data diantaranya, observsi, wawancara, tes dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi, lembar wawancara dan soal tes. Berdasarkan hasil penelitian ini, Perolehan data keaktifan belajar siswa rata-rata pada saat pra siklus sebesar 60%, naik sebesar 70,45 pada saat siklus I dan pada siklus II keaktifan rata-rata meningkat menjadi 79,55%. Hasil belajar siswa setelah menggunakan pembelajaran ini juga meningkat setelah dilihat dari ketuntasan klasikal, yaitu Pada tahap pra siklus nilai hasil belajar rata-rata mencapai 64,14% kemudian pada siklus I meningkat mencapai 79,59%, dan semakin meningkat pada siklus II hasil belajar siswa mencapai 87,09%. Kesimpulan penelitian ini adalah Metode Pembelajaran Brainstorming pada Matapelajaran PKn di kelas X IPS SMA Negeri 1 Woja terbukti dapat menjadi pilihan dalam pembelajaran PKn untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa.

Published

2020-07-10

How to Cite

M. Yazid. (2020). Penerapan Metode Pembelajaran Brainstorming untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar siswa pada Mata Pelajaran PKn di SMA Negeri 1 Woja Dompu. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 3(2), 510-517. Retrieved from https://jiip.stkipyapisdompu.ac.id/jiip/index.php/JIIP/article/view/133