Pembelajaran Al-Qur’an dan Tahfidz di SMP Fastabiqul Khairat Samarinda: Tinjauan TQM Siklus PDCA

Authors

  • Damayanty Damayanty Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda, Indonesia
  • Muhammad Rezza Nur Rahman Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda, Indonesia
  • Rusmiati Indrayani Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.6935

Abstract

Indonesia sebagai negara dengan penduduk muslim terbanyak dunia, memiliki angka buta huruf al-Qur’an yang tinggi, merupakan suatu paradoks yang harus disolusikan. Salah satu caranya dengan menjadikan pembelajaran al-Qur’an sebagai mata pelajaran yang wajib dipelajari siswa-siswi muslim di sekolah formal, sebagai contoh di SMP Fastabiqul Khairat Samarinda yang menerapkan mata pelajaran Al-Qur’an dan Tahfidz dalam kurikulum muatan lokal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pembelajaran Al-Qur’an dan Tahfidz melalui tinjauan Total Quality Management dengan siklus Plan, Do, Check, dan Act di SMP Fastabiqul Khairat Samarinda. Penelitian kualitatif ini menggunakan metode studi kasus, dengan pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah Koordinator Ummi, Guru Al-Qur’an dan Tahfidz, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, dan Kepala Sekolah. Data dianalisis melalui kondensasi data, penyajian data, dan penyimpulan yang diabsahkan dengan teknik triangulasi sumber dan metode. Hasil penelitian ini menjelaskan: 1. Perencanaan pembelajaran Al-Qur’an dan Tahfidz dilakukan oleh Koordinator Ummi dengan menetapkan target pembelajaran dan disetujui Kepala Sekolah; 2. Pelaksanaan pembelajaran Al-Qur’an dan Tahfidz menyesuaikan tujuan yang telah ditetapkan; 3. Evaluasi pembelajaran meliputi proses dan produk, melibatkan pihak internal dan eksternal, dan; 4. Tindak lanjut dari hasil evaluasi adalah pengambilan keputusan dari pihak sekolah, yayasan Fastabiqul Khairat, dan lembaga Ummi Foundation Pusat.

Published

2025-02-05

How to Cite

Damayanty, D., Rahman, M. R. N. ., & Indrayani, R. . (2025). Pembelajaran Al-Qur’an dan Tahfidz di SMP Fastabiqul Khairat Samarinda: Tinjauan TQM Siklus PDCA. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(2), 1653-1663. https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.6935