Pengembangan Teknologi Pembelajaran Sistem Informasi Tugas Akhir Penelitian Fakultas Syariah UIN Salatiga

Authors

  • Ahmadi Hasanuddin Dardiri Universitas Islam Negeri Salatiga, Indonesia
  • Handayani Malihatun Universitas Islam Negeri Salatiga, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.6951

Abstract

Aplikasi Sistem Informasi Tugas Akhir Penelitian dibuat untuk memperbaiki proses pengajuan judul skripsi yang telah dilakukan di Fakultas Syari’ah UIN Salatiga yang selama ini masih bersifat semi online menjadi online. Sebelum adanya aplikasi Sistem Informasi Tugas Akhir Penelitian, pengajuan judul skripsi masih bersifat manual, mahasiswa mendownload surat pengajuan judul skripsi di website fakultas untuk diajukan kepada Ketua Program Studi. Proses pengajuan judul skripsi menggunakan aplikasi Sistem Informasi Tugas Akhir Penelitian dilakukan secara online, mulai dari pengajuan judul skripsi hingga mahasiswa dapat mengetahui proses pengajuan judul skripsi yang diajukan tersebut diterima atau ditolak, sampai terbit surat pembimbing skripsi yang dapat di download sendiri oleh mahasiswa. Dalam proses pengajuan judul skripsi ini Ketua Program Studi dan Wakil Dekan Bidang Akademik juga dapat melakukan tugasnya tanpa perlu bertatap muka secara langsung dengan mahasiswa. Aplikasi Sistem Informasi Tugas Akhir Penelitian ini dbuat dengan menggunakan metode System Development Life Cycle (SDLC). Metode ini adalah metode klasik dalam pengembangan sistem informasi. System Development Life Cycle sering disebut sebagai pendekatan air terjun (waterfall approach) bagi pembangunan dan pengembangan sistem aplikasi. metode System Development Life Cycle sesuai dengan tujuan penelitian, yaitu untuk mengembangkan sistem aplikasi pengelolaan tugas akhir mahasiswa tingkat akhir di Fakultas Syari’ah UIN Salatiga.

Published

2025-02-05

How to Cite

Dardiri, A. H. ., & Malihatun, H. . (2025). Pengembangan Teknologi Pembelajaran Sistem Informasi Tugas Akhir Penelitian Fakultas Syariah UIN Salatiga. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(2), 1745-1753. https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.6951