Pengaruh Model Problem-Based Learning dengan Strategi React terhadap Prestasi Belajar Matematika Ditinjau dari Adversity Quotient Siswa SMP Negeri Kota Balikpapan

Authors

  • Cahyo Heny Meiliana Universitas Terbuka, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.7038

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh model pembelajaran dan Adversity Quotient (AQ) terhadap prestasi belajar matematika siswa. Model pembelajaran yang dibandingkan meliputi Problem-Based Learning dengan strategi REACT (PBL-REACT), Problem-Based Learning (PBL), dan pembelajaran langsung. Penelitian menggunakan desain eksperimen semu dengan sampel 295 siswa kelas IX di Balikpapan yang dipilih secara stratified cluster random sampling. Instrumen penelitian mencakup tes prestasi belajar matematika dan angket AQ, dengan analisis data menggunakan ANAVA dua jalur. Hasil penelitian menunjukkan: (1) model PBL-REACT menghasilkan prestasi belajar terbaik, diikuti PBL dan pembelajaran langsung; (2) siswa dengan AQ kategori "Climber" memiliki prestasi lebih tinggi dibanding "Camper" dan "Quitter"; (3) model PBL-REACT lebih efektif untuk semua kategori AQ; (4) siswa dengan AQ kategori "Climber" menunjukkan prestasi terbaik pada semua model pembelajaran.

Published

2025-02-01

How to Cite

Meiliana, C. H. . (2025). Pengaruh Model Problem-Based Learning dengan Strategi React terhadap Prestasi Belajar Matematika Ditinjau dari Adversity Quotient Siswa SMP Negeri Kota Balikpapan. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(2), 1224-1233. https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.7038