Pengambilan Keputusan Karir Ditinjau dari Efikasi Diri dan Kecerdasan Emosional pada Mahasiswa
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v8i7.8300Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara empiris hubungan antara efikasi diri dan kecerdasan emosional terhadap pengambilan keputusan karir pada mahasiswa tingkat akhir X. Responden pada penelitian ini adalah mahasiswa tingkat akhir Xdengan jumlah 80 responden. Teknik pengambilan sempel menggunakan teknik purposive sampling dan alat yang digunakan untuk memperoleh data menggunakan skala efikasi diri, skala kecerdasan emosional, dan skala pengambilan keputusan karir. Hasil koefisien korelasi dari ketiga variabel rx1 2y sebesar 0.617 dengan taraf signifikan (p) sebesar 0.000 (p<0.01), sumbangan efektif sebesar 38.1%. Hal ini menunjukan bahwa hipotesis mayor yang diajukan diterima, efikasi diri dan kecerdasan emosional mempunyai hubungan yang signifikan dengan pengambilan keputusan karir. Hasil analisis efikasi diri dan pengambilan keputusan karir diperoleh (rx1y) sebesar 0.586 dengan taraf signifikan (p) sebesar 0.000 (p<0.01), sumbangan efektif sebesar 34.3%. Hal ini menunjukkan adanya hubungan positif yang sangat signifikan antara efikasi diri dengan pengambilan keputusan karir. Dengan demikian hipotesis pertama yang diajukan diterima. Hasil analisis variabel kecerdasan emosional dan pengambilan keputusan karir diperoleh (rx2y) sebesar 0.428 dengan tingkat signifikasi (p) sebesar 0.000 (p<0.01) dengan sumbangan efektif 18.3%. Hal ini menunjukkan adanya hubungan positif yang sangat signifikan anara kecerdasan emosional dengan pengambilan keputusan karir, dengan demikian hipotesis kedua diterima.