Pembelajaran Keterampilan Menulis Puisi Berbantuan Media Scrapbook
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v8i10.9423Abstract
Keterampilan menulis puisi sering menjadi tantangan bagi siswa karena memerlukan penguasaan unsur bahasa, imajinasi, dan kreativitas. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan, dan hasil pembelajaran menulis puisi berbantuan media scrapbook pada siswa kelas VIII MTs Ar-Rohmah Tlogorejo. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek penelitian adalah 15 siswa, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, tes menulis puisi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan aktivitas guru dari 85% menjadi 92% dan aktivitas siswa dari 78% menjadi 88%. Ketuntasan klasikal keterampilan menulis puisi mencapai 86,67% pada akhir siklus, melampaui kriteria ketuntasan minimal yang ditetapkan. Media scrapbook terbukti memudahkan siswa menemukan ide, memperkaya pilihan diksi, dan membangun imaji puisi. Simpulan penelitian ini adalah scrapbook dapat digunakan sebagai media alternatif yang efektif dalam meningkatkan keterampilan menulis puisi di sekolah menengah.